Monday, October 8, 2012

Qurban: Definisi, Keutamaan dan Keutamaan


7 Hikmah dan Keutamaan Qurban ‘Idul Adha

Qurban: Definisi dan Keutamaan | Qurban (قربن) berasal dari kata qaraba (قرب) yang artinya adalah mendekati. Jadi qurban pada dasarnya adalah upaya mendekatkan diri kepada Allah subhanahu wa ta'ala. Disebutkan Qurban secara khusus pada hari nahar (hari raya qurban, idul adha) dan hari tasyrik adalah upaya mendekatkan diri kepada Allah dengan menyembelih binatang tertentu, yang disebut dengan udhhiyahdan dhahiyah.

Karenanya, qurban juga disebut denganudhhiyah dan dhahiyah, yaitu istilah untuk hewan sembelihan seperti unta, sapi dan kambing yang dipotong pada hari raya nahar (qurban) dan tasyrik sebagai bentuk taqarrub (pendekatan diri) kepada Allah.

Keutamaan Qurban

1. Qurban adalah amal yang paling dicintai Allah, khususnya pada hari raya qurban.
Rasulullah shallallaahu 'alaihi wasallam bersabda :

مَا عَمِلَ آدَمِىٌّ مِنْ عَمَلٍ يَوْمَ النَّحْرِ أَحَبَّ إِلَى اللَّهِ مِنْ إِهْرَاقِ الدَّمِ 
Tidak ada amalan yang diperbuat manusia pada hari raya qurban yang lebih dicintai oleh Allah selain menyembelih hewan. (HR. Tirmidzi)

2. Pahala qurban sangat besar, bahkan setiap bulunya adalah kebaikan.
Rasulullah shallallaahu 'alaihi wasallam bersabda :

إِنَّهَا لَتَأْتِى يَوْمَ الْقِيَامَةِ بِقُرُونِهَا وَأَشْعَارِهَا وَأَظْلاَفِهَا وَإِنَّ الدَّمَ لَيَقَعُ مِنَ اللَّهِ بِمَكَانٍ قَبْلَ أَنْ يَقَعَ مِنَ الأَرْضِ
Sesungguhnya hewan qurban itu kelak pada hari kiamat akan datang beserta tanduk-tanduknya, bulu-bulu dan kuku-kukunya. Sesungguhnya sebelum darah qurban itu mengalir ke tanah, pahalanya telah diterima di sisi Allah. (HR. Tirmidzi)

Dalam hadits lain yang diriwayatkan oleh Ibnu Majah, Rasulullah ditanya tentang qurban, maka beliau menjawab: "Tuntunan ayah kalian Ibrahim". Mereka bertanya : "Apa yang kita dapatkan darinya?" Beliau menjawab : “Setiap helai rambut, akan dibalasi dengan satu kebaikan”. Mereka bertanya lagi: “Bagaimana dengan bulu (domba)?" Maka beliau menjawab: “Setiap bulu juga akan dibalas dengan satu kebaikan”.

3. Qurban menenangkan jiwa
Rasulullah shallallaahu 'alaihi wasallam bersabda :

فَطِيبُوا بِهَا نَفْسًا
Maka tenangkanlah jiwa dengan berqurban. (HR. Tirmidzi)

4. Qurban mendatangkan ampunan Allah. 

يا فاطمة قومي فاشهدي اضحيتك فانه يغفر لك باول قطرة تقطر من من دمها كل ذنب عملته
“Hai Fathimah, bangunlah dan saksikanlah qurbanmu. Karena setiap tetes darahnya akan memohon ampunan dari setiap dosa yang telah kaulakukan…” (HR al-Baihaqi)

5. Qurban adalah syiar agama Islam.
Allah subhanahu wa ta'ala berfirman :

وَالْبُدْنَ جَعَلْنَاهَا لَكُمْ مِنْ شَعَائِرِ اللَّهِ لَكُمْ فِيهَا خَيْرٌ فَاذْكُرُوا اسْمَ اللَّهِ
Dan unta-unta itu Kami jadikan untukmu bagian dari syiar agama Allah, kamu banyak memperoleh kebaikan padanya. Maka sebutlah nama Allah (ketika kamu akan menyembelihnya)…(QS. Al-Hajj : 36)


Firman Allah SWT. yang menjelaskan:

“Dan telah Kami jadikan untuk kamu unta-unta itu sebagian dari syiar Allah, kamu memperoleh kebaikan yang banyak padanya, maka sebutlah olehmu nama Allah ketika kamu menyembelihnya dalam keadaan berdiri (dan telah terikat). Kemudian apabila telah roboh (mati), maka makanlah sebagiannya dan beri makanlah orang yang rela dengan apa yang ada padanya (yang tidak meminta-minta) dan orang yang meminta. Demikianlah Kami telah menundukkan unta-unta itu kepada kamu, mudah-mudahan kamu bersyukur. (QS.Al-Hajj:36).

“Maka dirikanlah sholat karena Tuhanmu dan berqurbanlah” (QS.Al-Kautsar:2)

Dari Aisyah RA Nabi Muhammad SAW telah bersabda yang bermaksud: “Tiada suatu amalan yang dilakukan oleh manusia pada Hari Raya Qurban, yang lebih dicintai Allah selain daripada menyembelih hewan qurban. Sesungguhnya hewan qurban itu pada hari kiamat kelak akan datang berserta dengan tanduk-tanduknya, bulu-bulunya dan kuku-kukunya, dan sesungguhnya sebelum darah qurban itu menyentuh tanah, ia (pahalanya) telah diterima disisi Allah, maka beruntunglah kamu semua dengan (pahala) qurban itu.” (HR. Turmudzi, Ibnu Majah dan al-Hakim)

Zaid bin Arqam berkata: “Mereka telah bertanya, Wahai Rasullullah, apakah Udhhiyah (Qurban) itu..? Nabi Muhammad SAW. menjawab: “Ia sunnah bagi bapak kamu Nabi Ibrahim” Mereka bertanya lagi: Apakah ia untuk kita..? Rasulullah SAW. menjawab: “Dengan tiap-tiap helai bulu satu kebaikan” Mereka bertanya: “maka bulu yang halus pula..? Rasullullah SAW bersabda yang bermaksud “Dengan tiap-tiap helai bulu yang halus itu satu kebaikan” (HR. Ahmad dan Ibnu Majah)

HUKUM BERQURBAN
Hukumnya Sunnat Muakkad (Sunnat yang dikuatkan) atas orang yang memenuhi syarat-
syarat seperti berikut:
 Islam§
 Merdeka (Bukan hamba budak)§
 Baligh lagi berakal§
 Mampu untuk berqurban§

Sabda Rasullullah SAW yang bermaksud:

“Aku disuruh berqurban dan ia sunnat bagi kau” (HR.Turmudzi).

Telah diwajibkan kepada ku qurban dan tidak wajib bagi kamu”. (HR.Adh-Daruqutni)

Walaupun hukum berqurban itu sunnat tetapi ia bisa menjadi wajib jika dinazarkan.
Sabda Rasullullah SAW yang bermaksud: “Siapa yang bernazar untuk melakukan taat kepada Allah, maka hendaklah dia melakukannya.” (Silakan merujuk: Fiqh al-Sunnah)

PERLAKSANAAN QURBAN
• Hewan yang diqurbankan daripada jenis unta, sapi atau kerbau, kambing,domba biasa yang berumur dua tahun, jika biri-biri telah berumur satu tahun atau telah gugur giginya sesudah enam bulan meskipun belum cukup satu tahun.

• Hewan itu disyaratkan tidak cacat, tidak buta sebelah atau kedua-duanya, kakinya tidak pincang, tidak terlalu kurus, tidak terpotong lidahnya, tidak mengandung atau baru melahirkan anak, tidak berpenyakit atau berkudis. Hewan yang hendak disembelih itu mestilah sehat.

• Waktu menyembelihnya sesudah terbit matahari pada Hari Raya Haji dan sesudah selesai sholat idul adha dan dua khutbah pendek, tetapi afdhalnya ialah ketika matahari naik seujung tombak pada hari raya haji sehingga tiga hari sesudah hari raya haji (hari-hari Tasyriq yaitu 11,12 dan 13 Dzulhijjah).

• Daging qurban sunnat, orang yang berkurban disunnatkan memakan sedikit daging qurbannya. Pembagian daging qurban sunnat terdapat tiga cara yang utamanya adalah mengikut urutan sepererti berikut:

I. Lebih utama orang yang berqurban mengambil hati binatang qurbannya dan kaki seluruh dagingnya disedekahkan
II. Orang yang berqurban itu mengambil sepertiga daripada jumlah daging qurban, dua pertiga lagi disedekahkannya.
III. .Orang yang berqurban mengambil sepertiga daripada jumlah daging, sepertiga lagi disedekahkan kepada fakir miskin dan sepertiga lagi diberikan kepada orang yang tidak mampu. Sabda Rasullullah SAW: “Makanlah oleh kamu sedekahkanlah dan simpanlah.”

HIKMAH DAN FADHILAH
• Menghidupkan sunnah Nabi Ibrahim AS.
• Mendidik jiwa kearah takwa dan mendekatkan diri kepada Allah SWT..
• Mengikis sifat tamak dan mewujudkan sifat murah hati mau membelanjakan hartanyta kejalan Allah SWT.
• Menghapuskan dosa dan mengharap keridhaan Allah SWT.
• Menjalin hubungan kasih sayang sesama manusia terutama antara golongan mampu dengan golongan yang kurang tidak mampu.
• Akan memperoleh kendaraan atau tunggangan ketika meniti titian Shiratal Mustaqim diakhirat kelak. Sabda Nabi Muhammad SAW. yang bermaksud: “Muliakanlah qurban kamu karena ia menjadi tunggangan kamu dititian pada hari kiamat.”

Demikian Definisi dan Keutamaan serta Keutamaan Qurban, semoga memotivasi kita, khususnya yang memiliki kelapangan rezeki (mampu), untuk berqurban di tahun 1433 H ini.

Sumber : www.bersamadakwah.com, www.fimadani.com

0 komentar:

Post a Comment

Murottal Online

Listen to Quran

Daftar Isi